Pages

Menentukan Kebutuhan Sumber Daya Manusia (SDM) Perpustakaan Perguruan Tinggi yang Ideal

Seberapa penting SDM bagi organisasi?



SDM merupakan unsur penting dalam suatu organisasi. Perpustakaan perguruang tinggi sebagai suatu organisasi, SDM merupakan faktor penting dalam menentukan tercapainya tujuan perpustakaan. Oleh karenanya, optimalisasi fungsi dan tugas perpustakaan perguruan tinggi lebih banyak ditentukan oleh terpenuhinya standar ideal kebutuhan SDM baik secara kuantitas maupun kualitas.


Bagaimana mengetahui kebutuhan SDM perpustakaan perguruan tinggi yang ideal?


https://goo.gl/cJP2z4
Untuk mengetahui kebutuhan SDM dapat dilakukan dengan melakukan pemetaan kebutuhan SDM. Menurut Mufid dan Wahyuningtyas (2016) bahwa untuk memetakan kebutuhan SDM perpustakaan dapat menggunakan metode Analisis Beban kerja (ABK) dan mutu layanan. Indikator kinerja layanan dalam struktur organisasi perpustakaan dapat dijadikan sebagai ABK untuk mengukur kebutuhan SDM berdasarkan tingkat kompetensinya dan jumlah SDM yang dibutuhkan. Sedangkan indikator lima aspek/dimensi mutu layanan yang dikembangkan dari model Servqual dapat digunakan sebagai indikator mutu layanan untuk mengukur kepuasan pemustaka.


Mengapa menggunakan metode ABK dan analisis mutu layanan? 

https://goo.gl/o6Ohfc

Analisis ABK akan menentukan, baik kuantitas dan kualitas, SDM yang dibutuhkan perpustakaan. Sedangkan Analisis mutu layanan akan digunakan untuk menentukan tingkat kepuasan pemustaka. tingkat kepuasan pemustaka juga sangat dipengaruhi oleh tingkat kompetensi SDM dalam memberikan pelayanan. melalui kedua analisis tersebut akan terlihat seberapa gap/kesenjangan antara kebutuhan SDM dengan beban kerja dan mutu layanan. Oleh karenanya, maka kedua analisis tersebut dapat dijadikan sebagai pedoman pengembangan SDM dalam memetakan kebutuhan SDM perpustakaan perguruan tinggi yang ideal.


Untuk lebih memahami tentang bagaimana melakukan ABK dan analisis mutu layanan, bacalah hasil penelitian yang dilakukan oleh Mufid dan Wahyuningtyas yang dapat diunduh di http://repository.uin-malang.ac.id/868/

Sumber Referensi:

Mufid, Mufid and Wahyuningtyas, Wahyuningtyas (2016) Pemetaan kebutuhan SDM berdasarkan Analisis Beban Kerja (ABK) dan mutu layanan perpustakaan di Pusat Perpustakaan UIN Maulana Malik Ibrahim Malang. Libraria: Jurnal Perpustakaan, 4 (2). pp. 267-288. ISSN 2477-5230




















Pelatihan ORS (Online Research Skills) Berkontribusi 86.5 % Mendukung Studi dan Penelitian Mahasiswa

Apa Online Research Skills (ORS) itu?

Source: https://goo.gl/mMqNOx

Online Research Skills (ORS) merupakan pelatihan literasi informasi yang membekali mahasiswa pengetahuan dan skill untuk mengenali sumber-sumber informasi riset online yang relevan dengan kebutuhan studi dan riset, membekali strategi penelusuran efektif untuk menemukan referensi dan kemampuan dalam mengelola referensi hasil penelusuran dengan aplikasi manajemen referensi.


Seberapa efektifkah ORS bagi mahasiswa?

Foto Perpustakaan Pusat UIN Maliki Malang.
https://goo.gl/X6xKLQ
Berdasarkan penelitian efektifitas ORS yang dilakukan oleh Mufid dan Zuntriana (2016) menunjukkan bahwa pelatihan ORS (Online Research Skills) berkontribusi 86.5 % mendukung studi dan penelitian mahasiswa. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif dengan pendekatan model Kirkpatrick. Model Kirkpatrick ini digunakan untuk mengevaluasi efektivitas program pelatihan ORS yaitu pada tingkat reaksi peserta dan proses pelatihan peserta. Kemudian kurikulum ORS mengadopsi kurikulum SCONUL, yaitu kurikulum yang berlandaskan pada 7 pilar.








.

Apa impact yang diperoleh mahasiswa?


Untuk itu, pelatihan ORS memiliki posisi penting dalam membekali literasi informasi ilmiah online mahasiswa, khususnya mahasiswa yang sedang melakukan kegiatan riset, yang memiliki impact pada peningkatan kualitas hasil penelitian yang dilakukan. Untuk memahami lebih mendalam terkait hasil penelitian ORS silahkan kunjungi http://repository.uin-malang.ac.id/771/ 

Sumber referensi:

Mufid, Mufid and Zuntriana, Ari (2016) Efektivitas pelatihan ORS (Online Research Skills) untuk mendukung studi dan penelitian mahasiswa di UIN Maulana Malik Ibrahim Malang. Research Report. LP2M UIN Maulana Malik Ibrahim Malang, Malang, Indonesia. (unpublished)